Artikel Halaman 8, Lampung Post Minggu 06-12-2020
Shanghai Geser London
Paling Terhubung di Dunia!
H. Bambang Eka Wijaya
PANDEMI Covid-19 membuat konektivitas London anjlok hingga 67%. Posisi London sebagai kota paling terhubung di dunia pun digeser oleh Shanghai.
Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA) dikutip BBC Jumat (27/11) menyebut, Shanghai telah naik peringkat soal konektivitas dengan negara lain. Pandemi Covid-19 telah merusak kemajuan satu abad untuk konektivitas antarkota.
Selain Shanghai, tiga kota di Tiongkok tercatat menjadi kota paling terhubung di dunia. Empat kota paling terhubung di dunia sekarang adalah Shanghai, Beijing, Guangzhou, dan Chengdu.
"Pergeseran dramatis menunjukkan skala konektivitas dunia telah ditata ulang selama beberapa bulan terakhir," kata Sebastian Mikosz, juru bicara IATA dikutip detikTravel (27/11).
Pusat transportasi terkoneksi raksasa, termasuk London, New York, dan Tokyo terpukul oleh anjloknya jumlah penerbangan masuk dan keluar kota mereka.
"Dalam waktu singkat kami telah membatalkan kemajuan seabad dalam menyatukan orang dan menghubungkan pasar," kata Mikosz.
Perjalanan udara di Tiongkok telah pulih secara luas dan selama musim liburan Golden Week. Menurur Kementerian Pariwisata RRT, 425 juta orang bepergian ke seluruh negeri pada priode itu. Golden Week adalah hari libur tradisional dan resmi yang terangkai hingga selama 7 hari.
Kalau di Jepang, Golden Week pada 29 April sampai 6 Mei. Pada hari itu jangan ke Jepang, suasananya seperti kita Lebaran.
Tiongkok juga secara bertahap membuka koridor perjalanan dan membahas perjanjian bebas karantina dengan sejumlah negara termasuk Jepang dan Singapura.
Pekan lalu Presiden Xi Jinping menyerukan mekanisme global yang akan menggunakan kode QR untuk membuka perjalanan internasional.
Indeks konetivitas udara IATA mengukur seberapa baik kota suatu negara terhubung dengan kota-kota lain di seluruh dunia. Data ini penting untuk perdagangan, pariwisata, investasi, dan ekonomi mereka.
Selama dua dekade terakhir, jumlah kota yang terhubung langsung lewat udara meningkat lebih dari dua kali lipat. Itu seiring dengan biaya perjalanan yang turun secara signifikan.
"Sebelum Pandemi Covid-19, pertumhuhan konektivitas udara adalah kisah sukses global," tambah Mikosz.
Sementara pariwisata dan jasa perjalanan di Indonesia sangat terpukul Covid-19. Menurut Wakil Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Widjaja Kamdani, kinerja sektor pariwisata dan jasa perjalanan saat ini lebih butuk dari krisis 1998." ***
1 komentar:
AJOQQ menyediakan permainan poker,domino, bandarq, bandarpoker, aduq, sakong, bandar66, perang bacarat dan capsa :)
ayo segera bergabung bersama kami dan menangkan uang setiap harinya :)
AJOQQ juga menyediakan bonus rollingan sebanyak 0.3% dan bonus referal sebanyak 20% :)
WA;+855969190856
Posting Komentar