Kata Kunci

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

Keseimbangan Rupiah--Kemiskinan!

"AKHIR pekan lalu nilai tukar rupiah Rp10.295 per dolar AS, melemah dari awal pekan Rp10.068 per dolar AS!" ujar Umar. "Posisi itu oleh Gubernur BI Agus Martowardojo saat buka puasa dengan Forum Pemred (24-7) disebut, gerak rupiah--yang dilepas tanpa dukungan intervensi pasar dolar AS itu--kian mendekati keseimbangan baru! Artinya, nilai tukar rupiah kian sesuai dengan kondisi fundamentalnya!" 

"Kalau pada posisi Rp10.295 pelemahannya dinyatakan mendekati keseimbangan baru, bisa diasumsikan keseumbangan nilai tukar rupiah akan berada di kisaran Rp10.300 per dolar AS!" timpal Amir. "Dengan nilai tukar rupiah pada akhir 2012 Rp9.700 per dolar AS, berarti sepanjang 2013 nilai tukar rupiah terdepresiasi sekitar 6 persen! Disilang dengan inflasi yang sampai akhir Juni lalu setinggi 5,9 persen, tanpa sadar pengguna rupiah dalam priode Januari--Juli 2013 telah kehilangan bobot mata uangnya lebih 10 persen!"

"Apalagi kalau prediksi BI benar inflasi Juli ini sebesar 2,38 persen, pengeroposan nilai riil rupiah pada kondisi fundamentalnya membuat pendapatan rakyat kehilangan bobot lebih signifikan!" tegas Umar. "Tapi selama ini orang lebih mudah menyadari akibat buruk inflasi karena semula Rp10 ribu dapat gula sekilo kemudian cuma dapat 8 ons! Orang kurang menyadari depresiasi merongrongnya!" 

"Mudah digambarkan lewat garis kemiskinan!" timpal Amir. "Kalau garis kemiskinan terakhir konsumsi Rp268 ribu/orang/bulan saat kurs Rp9.700 per dolar AS, 1 dolar sehari satu bulan Rp291 ribu, jarak garis kemiskinan dengan konsumsi 1 dolar sehari Rp23 ribu! Sedang kalau kurs dolar Rp10.300, jaraknya 10.300 X 30 -- 268 ribu, jadi Rp41 ribu! Semakin jauh jarak mencapai taraf hidup satu dolar AS per hari!" 

"Apalagi kalau garis kemiskinan 2 dolar sehari seperti standar Bank Dunia, jurang kemiskinan terlihat makin dalam, makin jauh dari standar!" tegas Umar. 

"Artinya dengan rupiah dilepas mencari keseimbangan baru hingga dibiarkan melemah lagi sampai300 poin, tercipta pula kedalaman baru di jurang kemiskinan! 

Tapi kedalaman jurang kemiskinan itu bagi negara rupanya tak sepenting cadangan devisa yang dihemat dengan meleoas rupiah mencari keseimbangan barunya sendiri! Dampak inflasi dan depresiasi rupiah pada kemiskinan sering memang kurang diperhatikan!" ***

0 komentar: